Pj. Bupati Lantik dan Ambil Sumpah Jabatan Segenap Pejabat Aparatur Pemkab Tubaba

Tulangbawang Barat, Intermedianews.co.id--Penjabat (Pj) Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) Drs. M. Firsada, M.Si. Melantik dan Mengambil Sumpah Jabatan, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, Kepala UPTD Satuan Pendidikan Serta UPTD Pusat Kesehatan Masyarakat.

Pelantikan tersebut berlangsung di Sesat Agung Bumi Gayo, Kompleks Islamic Canter, kabupaten Tubaba. Kamis (16/11/2023).

Dalam sambutannya, Pj Bupati Firsada mengatakan, pelantikan ini menandai langkah baru dalam perjalanan pemerintahan daerah kita. Melalui proses yang telah berlangsung dan bersungguh-sungguh dan transparan, khususnya para pejabat tinggi pratama yang terpilih berdasarkan kompetensi dan dedikasi mereka dalam melayani masyarakat.

“Pelantikan ini juga merupakan momen penting dalam memperkuat tata kelola pemerintahan yang berkualitas dan memastikan kinerja yang efektif,” kata Firsada.

Dia mengajak seluruh jajaran pemerintah, dan seluruh lapisan masyarakat, untuk saling bekerja sama dan berkolaborasi dalam upaya menghadirkan pembangunan yang berkelanjutan dan berkualitas. Dengan sinergi dan kerja sama yang baik. Dirinya percaya, dapat meraih kemajuan dan kesejahteraan bagi semua.

“Sayapun berharap kepada para pejabat yang dilantik pada hari ini, dan juga kepada segenap aparatur di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat kiranya dapat senantiasa memahami bahwa saudara-saudara memikul tanggungjawab untuk memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

“Karenanya, tunjukkanlah kreatifitas, loyalitas, dan profesionalitas dalam bekerja, sehingga keberadaan Saudara akan menjadi bagian yang penting dari proses kemajuan yang terjadi di bumi Ragem Sai Mangi Wawai ini,” tutupnya.

BAGIKAN

Check Also

Kemendagri Fasilitasi Penyusunan Perda untuk Pengelolaan Sampah yang Lebih Baik

JAKARTA, intermedianews.co.id–Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri menggelar konsinyering hasil pendalaman atas Peraturan Daerah dan Peraturan …