Polres Tulang Bawang Bagikan Beras Gratis Kepada Supir dan Tukang Ojek di 9 Titik

Tulang Bawang, Intermedianews.co.id–Pasca pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi pada Sabtu (03/09/2022) lalu, Polres Tulang Bawang dan Polsek jajaran, Polda Lampung, melakukan kegiatan bakti sosial (baksos) berupa pembagian beras gratis.

Baksos pembagian beras gratis ini berlangsung hari Rabu (07/09/2022), pukul 14.00 WIB, di sembilan titik yang ada di Kabupaten Tulang Bawang.

“Mulai hari ini, kami melaksanakan baksos berupa pembagian beras gratis kepada supir angkutan kota (angkot), angkutan desa (angdes), tukang ojek, supir truk, dan supir travel, yang berlangsung di 9 titik,” kata Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH.

Lanjutnya, 9 titik tersebut berada di SPBU Cakat Raya, Kecamatan Menggala, Pasar Unit 2, Kecamatan Banjar Agung, Kampung Rejo Sari, Kecamatan Penawartama, Kampung Lebuh Dalem, Kecamatan Menggala Timur, Kelurahan Menggala Tengah, Kecamatan Menggala, Simpang Penawar, Kecamatan Banjar Margo, Kampung Medasari, Kecamatan Rawa Jitu Selatan, Kecamatan Rawa Pitu, dan Kampung Gedung Aji, Kecamatan Gedung Aji.

“Total sebanyak 39 paket beras gratis yang dibagikan hari ini, dengan rincian 23 paket untuk supir angkot, 3 paket untuk tukang ojek, 11 paket untuk supir truk, dan 2 paket untuk supir travel,” papar AKBP Hujra.

Tiap paket yang dibagikan diperuntukan untuk 1 orang, dan tiap orang mendapatkan beras gratis sebanyak 10 kg. Hari ini kami telah membagikan beras sebanyak 390 kg untuk 39 orang.

Menurut Kapolres, pembagian beras gratis ini merupakan bentuk kepedulian dari Polri khususnya Polres Tulang Bawang kepada para supir angkot, tukang ojek, supir truk, dan supir travel, pasca kenaikan harga BBM subsidi.

“Jangan dinilai dari harganya, tapi nilailah keikhlasan kami dalam memberikan bantuan paket beras gratis ini dan semoga bisa sedikit membantu meringankan beban. Mudah-mudahan apa yang telah dilakukan bisa menjadi amal dan ladang ibadah untuk kami sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat,” ujar AKBP Hujra. (gun)

BAGIKAN

Check Also

Polsek Tumijajar dan Polsek Tulang Bawang Tengah bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Rumah Rusak Akibat Puting Beliung

Tulang Bawang Barat, intermedianews.co.id—-– Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat dan bentuk tanggap bencana, Polsek Tumijajar …