Bandar Lampung, Intermedianews.co.id–Camat Bumi Waras Budi Adriyanto S.T., M.M. melakukan kunjungan kerja ke Posyandu Dahlia RT. 001 LK. l Kampung Jualang, Kelurahan Bumi Raya, Kecamatan Bumi Waras, Bandar Lampung. Selasa (21/02).
Kedatangan Camat Bumi Waras Budi Adriyanto S.T., M.M. didampinggi Lurah Heri Irawan S.H., M.H., disambut antusias para pamong, kader Posyandu Dahlia, dan warga yang mengikuti kegiatan Posyandu.
Pada kesempatan itu, Lurah Bumi Raya Heri Irawan S.H.M.H., memperkenalkan camat yang baru kepada warga yang menghadiri kegiatan di Posyandu Dahlia.
“Pak Camat Budi Adriyanto S.T., M.M, sudah dilantik menjadi Camat Bumi Waras, sekitar satu bulan yang kalu, beliau mengantikan Pak Camat Hi.Sarkoni.S.Sos MM yang mendapat jabatan baru”, ujar Heri Irawan.
Heri Irawan mengucapkan apresiasi kepada warga masyarakatnya telah berpartisipasi dan berperan aktif menjaga kebersihan, ketertiban, dan keamanan lingkungan, sehingga dapat tercipta lingkungan yang aman, nyaman, bersih, dan kondusif.
Sementara itu, pada perkenalannya, Camat Budi Adriyanto S.T., M.M., mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada warga masyarakat khususnya Kelurahan Bumi Raya yang ikut ambil bagian menjaga kebersihan, keamanan, ketertiban sehingga tercipta iklim lingkungan yang asri dan kondusif.
Camat Budi Adriyanto juga berpesan kepada warga Kelurahan Bumi Waras, untuk lebih berperan aktif ambil bagian mengikuti kegiatan Posyandu.
Kepada para ibu yang hadir, camat berpesan supaya membawa putra putri balitanya rutin mendatangi setiap ada kegiatan di Posyandu.
Untuk memeriksakan kesehatan balita nya baik itu berupa penimbangan berat badan, ukur tinggi balita, pemeriksaan ibu hamil dan menyusui, serta pemberian vitamin. Yang semuanya bisa diperoleh dengan gratis di Posyandu.
Camat juga berpesan keoada Warga Bumi Raya dan para ibu kader Posyandu, selalu berperan aktif menjaga kebersihan, serta membuang sampah pada tempat yang sudah disediakan. Nantinya petugas Sokli yang akan mengangkut sampah dari masyarakat ke ke TPS dan TPA.
Memasuki cuaca ektrim seperti saat ini, serta musim hujan yang tidak menentu, camat menghimbau warga supaya terhindar dari wabah demam berdarah melakukan gerakan 3M.
Ia menjelaskan tentang Gerakan 3M, yakni menguras bak mandi secara rutin, menimbun kaleng dan barang bekas yang dapat membuat air tergenang, dan menutup tempat penampungan air agar tidak menjadi tempat nyamuk Aedes Aegypti berkembang biak. Agar terhindar dari wabah demam berdarah.
Tampak hadir dalam kegiatan itu, Bhabinkantibmas Aiputu Wahyu Dalhari, Kepala Lingkungan I M Umar, ketua RT.001/1 Agus Buhori. Ketua Posyandu Dahlia RT.001 LK.l Kampung Jualang, Zaisah berserta para kader dan tim tenaga kesehatan dari Puskesmas Sukaraja.