Al AMIN, MENANGKAN PILKADES PAW DESA LABUHAN RATU KECAMATAN LABUHAN RATU LAMTIM

Labuhan Ratu, Intermedianews.co.id–Meski sempat diwarnai protes sejumlah bakal calon yang tak lolos seleksi, Pemilihan Kepala Desa Pengganti Antar Waktu (Pilkades PAW) Desa Labuhan Ratu Kecamatan Labuhan Ratu Lampung Timur akhirnya digelar Jumat (9-12). Pada pesta demokrasi tingkat desa itu, Al Amin berhasil mengungguli calon lain.

Pada kontestasi Pilkades PAW itu, Al Amin meraih 68 suara, Siti Rafiah 6 suara dan Husni Mubarak 1 suara. Sedangkan 2 suara tidak hadir. Total mata pilih 77 suara yang berasal dari 8 dusun dan 40 RT. Pemilih tersebut berasal dari tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh agama, tokoh wanita serta tokoh lain tiap dusun atau RT.

Camat Labuhan Ratu Defri Irwansyah mengatakan, Pilkades PAW Desa Labuhan Ratu digelar disebabkan Hamdani, kades sebelumnya meninggal dunia beberapa bulan lalu. Atas dasar hal tersebut, Sekretariat Kabupaten (Setkab) menerbitkan surat nomor: 4.4.4/900/09 SK/2022 tanggal 16:Nopember 2022 yang ditandatangani Moch. Yusuf selaku Sekretaris Kabupaten agar desa itu menggelar pilkades PAW. Sebelumnya pemkab telah menunjuk Kaminuddin, ASN Dinas Peternakan untuk menjalankan tugas sebagai penjabat ( pj) kepala desa.
“Pilkades PAW Desa Labuhan Ratu adalah keinginan masyarakat dan keinginan itu kita realisasikan,” kata Camat Defri.

Ketika tahap penjaringan bakal calon (bacalon) sebanyak tujuh bakal calon mendaftarkan diri yakni Arif Sofyan, Azman, Tantowi Jauhari, Muchsin Yazid, Siti Rafiah, Al Amin dan Husni Mubarak. Karena jumlah mencapai tujuh orang, panitia lalu menyeleksi ketujuh bacalon tersebut untuk memilih tiga bacalon untuk ditetapkan sebagai calon. Pada seleksi itu, tiga nama yakni Al Amin, Husni Mubarak dan Siti Rafiah lolos dan empat lainnya gugur. Tak terima dinyatakan gugur, para bacalon tersebut protes dan menggugat panitia.
“Akibat protes bacalon yang gugur pemilihan sempat tertunda. Tapi Alhamdulillah pilkades PAW kita gelar,” ujar Defri.

Guna mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan, jajaran Polres Lampung Timur menurunkan kendaraan taktis Barakuda serta puluhan personil.
(gun)

BAGIKAN

Check Also

Polsek Tumijajar dan Polsek Tulang Bawang Tengah bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Rumah Rusak Akibat Puting Beliung

Tulang Bawang Barat, intermedianews.co.id—-– Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat dan bentuk tanggap bencana, Polsek Tumijajar …